Implementasi Sistem Informasi Manajemen Dalam Perilaku Pembelajar
DOI:
https://doi.org/10.47178/jkip.v2i3.168Kata Kunci:
Perencanaan, monitoring, evaluasi, perilaku pembelajar, SIMAbstrak
Tulisan ini bertujuan mendeskripsikan proses manajemen perilaku pembelajar dalam mengelola informasi. Data dikumpulkan dengan menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Selanjutnya data dianalisis dengan menggunakan tiga alur, yaitu: reduksi data, penyajian data, dan penarikan simpulan. Penelitian ini menemukan strategi kognisi (belajar) yang direncanakan oleh peserta didik sesuai dengan materi, selanjutnya Monitoring terhadap penggunaan waktu dalam menyelesaikan tugas yang diberikan oleh dosen dirancang dengan mendahulukan tugas yang agak rumit lalu yang paling mudah. Monitoring terhadap relevansi materi pengetahuan awal dengan pengetahuan baru dilakukan berdasarkan refleksi terhadap materi yang telah diterima sebelumnya. monitoring terhadap strategi kognisi (belajar) yang digunakan selama pembelajaran berlangsung dilakukan dengan memeriksa kembali catatan perkuliahan yang telah dibuat. Evaluasi terhadap indikator ketercapaian tujuan belajar, waktu yang digunakan untuk menyelesaikan tugas belajar, relevansi pengetahuan awal dengan materi selanjutnya, dan strategi kognisi (belajar) yang digunakan lebih tergantung pada cara dosen menyampaikan materi.