Peningkatan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas IV SDN 3 Kesu’ Pada Materi Opereasi Perkalian Dan Pembagian Melalui Implementasi Metode Gasing
DOI:
https://doi.org/10.47178/jkip.v3i2.179Keywords:
Peningkatan Hasil Belajar Matematika, Operasi Perkalian Dan Pembagian, Implementasi Metode GasingAbstract
Metode gasing merupakan suatu metode dalam pembelajaran matematika dimana siswa belajar matematika secara gampang, asyik dan menyenangkan. Dikatakan gampang karena metodenya sangat mudah dimengerti oleh siswa. Karena mudahnya maka siswa tidak mengalami kesulitan dalam mengerjakan soal-soal matematika. Ketika siswa tahu cara menyelesaikan matematika, maka siswa akan merasa asyik berlatih. Mereka merasa bahwa belajar matematika itu ternyata menyenangkan. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa Kelas IV SDN 3 Kesu’ pada materi operasi perkalian dan pembagian melalui implementasi metode gasing. Instrument yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes hasil belajar matematika siswa pada materi operasi perkalian dan pembagian. Pelaksanaan tindakan kelas ini ditempuh dalam 2 (dua) siklus. Berdasarkan hasil penelitian, menunjukkan bahwa bahwa melalui pembelajaran dengan metode gasing dapat meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas IV SDN 3 Kesu’ yakni dari rata-rata nilai 65 pada siklus I menjadi 72,5 pada siklus II.