Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa VIII SMP Katolik Makale

Penulis

  • Rubianus Rubianus Universitas Kristen Indonesia Toraja ##default.groups.name.author##

DOI:

https://doi.org/10.47178/jkip.v5i2.983

Kata Kunci:

STAD, hasil belajar matematika

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe STAD terhadap hasil belajar matematika siswa kelas VIII SMP Katolik Makale. Adapun yang menjadi populasi dalam penelitin ini yaitu seluruh siswa kelas VIII SMP Katolik Makale.  Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan teknik cluster random sampling sehingga diperoleh dua kelas yaitu VIII A sebagai kelas eksperimen dan VIII C sebagai kelas kontrol. Dalam penelitian ini teknik pengambilan pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan tes dalam bentuk uraian. Pengolahan data hasil penelitian menggukan statistik deskriptif dan statistik inferensial. Pengolahan data hasil penelitian menggunakan statistik deskriptif dan statistik inferensial. Statistik deskriptif digunakan untuk mendeskripkan hasil belajar matematika siswa berupa skor rata-rata, skor maximum, skor minimum, dan standar deviasi, sedangkan statistik inferensial digunakan untuk menguji hipotesis melalui uji normalitas,  uji homogenitas dan pengujian hipotesisis. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa “ada pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe STAD terhadap hasil belajar matematika siswa kelas VIII SMP Katolik Makale”. Hal tersebut dapat dilihat dari nilai thitung > ttabel dimana thitung = 4.445 dan ttabel = 1.68107.

Unduhan

Data unduhan tidak tersedia.

Diterbitkan

2020-06-16

Terbitan

Bagian

Articles

Cara Mengutip

[1]
“Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa VIII SMP Katolik Makale”, Jurnal KIP, vol. 5, no. 2, pp. 111–114, Jun. 2020, doi: 10.47178/jkip.v5i2.983.

Artikel Serupa

111-120 dari 153

Anda juga bisa Mulai pencarian similarity tingkat lanjut untuk artikel ini.