PENGARUH JENIS DAN KONSENTRASI POC KOTORAN HEWAN TERHADAP PERTUMBUHAN BIBIT KOPI ARABICA (COFFEA ARABICA) VARIETAS LINI S 795

Penulis

  • Aris Tanan Universitas Kristen Indonesia Toraja

DOI:

https://doi.org/10.47178/agro.v7i2.536

Kata Kunci:

Jenis dan Konsentrasi, POC, Kopi Arabika

Abstrak

Kopi Arabika merupakan salah satu komoditi andalan di Tana Toraja yang perlu mendapatkan perhatian serius dalam teknik budidaya. Salah satu factor yang perlu diperhatikan adalah penyediaan bibit yang berkualitas yang dapat dilakukan melalui penggunaan pupuk organi yang banyak tersedia di masyarakat. POC kotoran hewan merupakan ssalah satu alternatif pupuk organik yang dapat di aplikasikan.

Penelitian dilaksanakan di PT. Sulotco Jaya Abadi yang bertempat di Lembang Tiroan, Kecamatan Bittuang, Kabupaten Tana Toraja, dengan ketinggian tempat 1400 meter dpl dan tipe iklim A (Schmidt dan Ferguson) dengan suhu 17-200 C. Penelitian dilaksanakan pada bulan   Pebruari sampai bulan Mei 2018 yang bertujuan untuk menguji pengaruh pemberian pupuk organik cair  (POC) kotoran hewan terhadap pertumbuhan bibit kopi arabika  (Coffea arabica) varietas Lini S 795. Penelitian ini disusun dalam Rancangan Acak Kelompok (RAK) Faktorial yang terdiri dari  dua faktor yaitu faktor I adalah jenis POC yang terdiri atas  J1 (POC Kotoran Kambing),  J2 (POC Kotoran Kerbau), J3 (POC Kotoran Ayam),  J4 (POC Kotoran Babi) dan faktor II adalah konsentrasi yang terdiri dari K1 : 30 %, K2 : 60 %, K3 : 90 %, sehingga terdapat 12 perlakuan yang diulang 3 kali.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa jenis kotoran babi pada konsentrasi 60 ml/liter air memberikan pengaruh terbaik pada laju asimilasi neto dan laju tumbuh relatif bibit tanaman kopi arabika (Coffea arabica).

Diterbitkan

2019-03-01

Terbitan

Bagian

Articles

Cara Mengutip

PENGARUH JENIS DAN KONSENTRASI POC KOTORAN HEWAN TERHADAP PERTUMBUHAN BIBIT KOPI ARABICA (COFFEA ARABICA) VARIETAS LINI S 795. (2019). AgroSainT, 7(2), 75-81. https://doi.org/10.47178/agro.v7i2.536

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama

1 2 > >>