Pengaruh Biaya Pemeliharaan Aktiva Tetap Terhadap Biaya Operasional Pada PDAM Kabupaten Tana Toraja
Keywords:
pengaruh biaya pemeliharaan, aktiva tetap, biaya operasionalAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh biaya pemeliharaan aktiva tetap terhadap Biaya operasional pada PDAM Kabupaten Tana Toraja tahun 2012- 2015. Jenis penelitian yang dilakukan adalah bersifat deskriptif dimana mendeskripsikan tentang bagaimana Pengaruh Biaya Pemeliharaan Aktiva Tetap terhadap Biaya Operasional PDAM Kabupaten Tana Toraja. Metode pengumpulan data adalah penelitian pustaka dan penelitian lapangan. Teknik analisis data yang digunakan untuk mengolah data-data yang telah dikumpulkan adalah metode regeresi linear sederhana.
Berdasarkan hasil analisis data nampak bahwa diperoleh persamaan regresi linear sederhana adalah Y= 3.169,91 + 4,66X.Nilai konstanta atau nilai a sebesar 3.169,91 ;artinya jumlah biaya pemeliharaan aktiva tetap yang tidak dipengaruhi oleh biaya operasional. Sedangkan nilai b adalah 4,66;artinya bahwa pada saat biaya pemeliharaan aktiva tetap mengalami perubahan Rp 1 maka biaya operasional akan mengalami perubahan sebesar Rp4,66. Koefisien regresi bernilai positif, artinya terjadi hubungan positif antara biaya pemeliharaan aktiva tetap dengan biaya operasional.