Analisis Kinerja Keuangan PT. Marante Harapan Pelita Kecamatan Sangalla’ Kabupaten Tana Toraja

Authors

  • Agustinus Mantong

Keywords:

analisis kinerja keuangan, PT. Marante Harapan Pelita

Abstract

Kinerja keuangan perusahaan merupakan prestasi yang dicapai perusahaan dalam suatu periode tertentu yang mencerminkan tingkat kesehatan perusahaan tersebut. Tujuan dilakukannya penelitian ini yaitu untuk mengetahui Kinerja Keuangan PT. Marante Harapan Pelita pada tahun 2013 – 2015. Analisis data yang digunakan dalam menghitung besarnya persentase kinerja keuangan PT. Marante Harapan Pelita adalah analisis rasio keuangan (rasio likuiditas, rasio solvabilitas, rasio aktivitas, dan rasio profitabilitas). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kinerja keuangan dari tahun 2013-2015, berada pada level sehat sekali, karena menurut SK Menteri Keuangan RI No.826/KMK.013/1992, jika persentase keuangan diatas 110 % berarti perusahaan tersebut berada pada level sehat sekali, dan jumlah persentase keuangan perusahaan pada tahun 2013 sebesar  1.657,2 %,  tahun 2014 sebesar  1.077,16 % , dan  tahun 2015 sebesar  2.331,35 %.

Downloads

Published

2019-05-13

Issue

Section

Articles