PENGELOLAAN LIMBAH ORGANIK DAN PEMANFAATANNYA DI LEMBANG BASOKAN , KECAMATAN NANGGALA

Authors

  • Dian Intan Tangkeallo Universitas Kristen Indonesia Toraja
  • Adriana Madya Universitas Kristen Indonesia Toraja
  • dwibin Kanna Padang Marampa., S.E.,M.M

Keywords:

Waste, Organic, Fertilizer.

Abstract

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman masyarakat mengenai pengelolaan dan pemanfaatan limbah organik untuk menjadi pupuk organik alami yang ramah lingkungan serta memiliki manfaat yang lebih untuk tanaman di Lembang Basokan, Kecamatan Nanggala, Kabupaten Toraja Utara. Pertanian organik merupakan sistem pertanian holistik dan terpadu, tanpa penggunaan bahan kimia, diproduksi secara alami serta mampu menghasilkan pangan yang sehat berkualitas dan berkelanjutan. Pertanian organik memiliki tujuan jangka pendek dan jangka panjang. Pertanian organik tidak menggunakan bahan kimia sebagai campuran. Oleh sebab itu, pertanian organik berkaitan dengan pengelolaan limbah dan pemanfaatannya menjadi pupuk ramah lingkungan. Pengenalan dan sosialisasi Pertanian Organik ini menggunakan strategi dan metode yang tepat yang menarik bagi masyarakat agar meningkatkan pemahaman mereka untuk mengikuti sosialisasi yang diadakan. Data yang diperoleh adalah masyarakat selama ini hanya mengetahui dan menggunakan kotoran hewan sebagai pupuk tanpa mengolahnya terlebih dahulu agar bisa menghasilkan pupuk alami yang ramah lingkungan dan bermanfaat baik pada tanaman. Pendekatan yang digunakan dalam kegiatan ini adalah pendekatan persuasif secara kelompok maupun individu. Peserta kelompok ini adalah pemuda dan orang tua yang ada di Lembang Basokan

Downloads

Published

2021-03-06

Issue

Section

Articles