Respon Pertumbuhan Dan Produksi Tanaman Wortel (Daucus Carota L.) Terhadap Pemberian Pupuk Organik Cair

Penulis

  • Dwi Prasetyawati Thana Universitas Kristen Indonesia Toraja

DOI:

https://doi.org/10.47178/agro.v9i1.567

Kata Kunci:

Pupuk organik cair, daun laruna, wortel

Abstrak

Daun Laruna (Chromolaena odorata) merupakan salah satu sumber pupuk yang bisa dimanfaatkan sebagai pupuk organik cair dalam budidaya pertanian khususnya budi daya tanaman Wortel (Daucus Carota L.). Wortel (Daucus carota L.) merupakan salah satu tanaman sayuran yang bernilai ekonomis dan menjanjikan untuk dikembangkan sebagai komoditi agribisnis yang dapat tumbuh sepanjang tahun baik musim hujan maupun musim kemarau. Penelitian ini betujuan untuk mengetahui respon terbaik tanaman Wortel (Daucus Carota L.) terhadap pemberian pupuk NPK organik cair daun laruna (Chromolaena odorata). Penelitian ini merupakan percobaan faktor tunggal yang disusun dalam Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan 5 (lima) taraf  perlakuan yang diulang sebanyak 3 (tiga) kali yaitu tanpa perlakuan (N0), dosis 100 ml/petak (N1), dosis 200 ml/petak (N2), dosis 300 ml/petak (N3), dosis 400 ml/petak (N4). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian NPK Organik Cair Daun Laruna dengan dosis 300 ml/petak direspon terbaik oleh  tanaman Wortel (Daucus Carota L.) dari segi produksi tanaman yaitu tinggi tanaman, jumlah daun, panjang umbi, diameter umbi serta berat umbi.

Diterbitkan

2019-03-01

Terbitan

Bagian

Articles

Cara Mengutip

Respon Pertumbuhan Dan Produksi Tanaman Wortel (Daucus Carota L.) Terhadap Pemberian Pupuk Organik Cair. (2019). AgroSainT, 9(1), 16-24. https://doi.org/10.47178/agro.v9i1.567

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama