SEJARAH JURNAL
Sejarah Jurnal Ekonomi, Bisnis dan Terapan (JESIT)
Jurnal Ekonomi, Bisnis dan Terapan (JESIT) pada awalnya adalah Jurnal Ekonomi, Sains dan Teknologi (Ekosaint). Ekosaint dengan ISSN: 2460-8394 (media cetak) pertama kali menerbitkan jurnal Volume 1 Nomor 1 (Agustus 2015) dengan SK no. 0005.24608J394/JI.3.2/SK.ISSN/2015.09 - 4 September 2015. Ekosaint diterbitakan sebagai media pertukaran informasi dan karya ilmiah antara staf pengajar, alumni, mahasiswa dan masyarakat pada umumnya. Jurnal ini berisi kumpulan artikel ilmiah meliputi hasil riset maupun non riset dalam disiplin ilmu Ekonomi, Bisnis dan Ilmu Terapan lainnya yang belum pernah diterbitkan oleh media lain. Namun dalam perjalanan pengelolaan, Ekosaint vakum sejak terbitan terakhir Juli 2018.
Pada tahun 2020, JESIT disepakati untuk menggantikan Ekosaint. Dengan adanya JESIT diharapkan akan memberikan semangat baru dalam pengelolaan jurnal pada Fakultas Ekonomi, Universitas Kristen Indonesia Toraja.