Referensi Sebagai Penanda Kohesi dalam Surat Kabar Kareba Edisi Oktober 2011
DOI:
https://doi.org/10.47178/agro.v4i1.707Keywords:
kohesi, referensi, surat kabar karebaAbstract
Bahasa adalah sebagai alat komunikasi. Sebagai alat komunikasi, bahasa tidak dirinci dalam bentuk bunyi, frasa, ataupun kalimat secara terpisah-pisah, melainkan bahasa dipakai dalam wujud kalimat yang saling berkaitan. Rentetan kalimat yang berkaitan yang menghubungkan proposisi yang satu dengan proposisi yang lain itu membentuk kesatuan yang dinamakan wacana. Untuk dapat menyusun sebuah wacana yang apik, yang kohesif dan koheren diperlukan berbagai alat wacana, baik yang berupa aspek gramatikal maupun aspek leksikal. Menurut Tarigan (1987:70), wacana yang ideal adalah wacana yang mengandung seperangkat proposisi yang saling berhubungan untuk menghasilkan kepaduan atau kohesi. Di samping itu, juga dibutuhkan keteraturan susunan yang menimbulkan koherensi. Dalam kenyataannya tidak semua penutur bahasa dapat memahami aspek-aspek tersebut sehingga tidak jarang dijumpai wacana yang kurang kohesif. Suatu teks atau wacana benar-benar bersifat kohesif apabila terdapat kesesuaian secara bentuk bahasa (Language form) terhadap ko-teks (situasi dalam bahasa). keseluruhan kohesi dibedakan menjadi dua, yaitu kohesi gramatikal (grammatical cohesion) dan kohesi leksikal (lexical cohesion). Kohesi gramatikal meliputi penunjukkan (reference), penggantian (substitution), dan pelesapan (ellipsis). Kohesi leksikal meliputi perpaduan leksikal. Sementara itu, penghubung atau perangkaian (conjunction) terletak antara kohesi gramatikal dan kohesi leksikal. Referensi yang bersifat penunjukkan merupakan kata ganti persona.