Respon Pertumbuhan dan Produksi Paprika (Capsicum Annum Var. Grossum) Secara Hidroponik Terhadap Pemberian Pupuk Organo Triba
DOI:
https://doi.org/10.47178/agro.v8i1.548Keywords:
Pupuk Organo-Triba, Paprika, HidroponikAbstract
Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Januari hingga Maret 2016 yang berlokasi di Kampus II UKI Toraja.
Tujuan penelitian adalah Untuk memperoleh informasi mengenai pupuk Organo-Triba terbaik bagi pertumbuhan dan produktivitas tanaman paprika yang ditanam secara hidroponik. Penelitian ini disusun dalam Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 5 taraf perlakuan yaitu: Ko = Tanpa perlakuan, K1= 5 ml/l air, K2= 10 ml/l air, K3= 15 ml/l air, K4= 20 ml/l air.
Hasil penelitian menunjukkan pupuk Organo-Triba berpengaruh sangat baik terhadap tinggi tanaman, jumlah daun, umur berbunga, jumlah cabang, berat buah dan jumlah buah. Konsentrasi pupuk organo-triba 20 ml/l air berpengaruh paling baik terhadap pertumbuhan tanaman paprika.